Text
Pemahaman Pengelolaan Dana Desa Desa di Kecamatan Parung, kemang, Ciseeng dan Gunung Sindur Kabupaten Bogor.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pemahaman pengelolaan dana desa oleh perangkat desa di desa-desa pada desa-desa di Kecamatan Parung, Kemang, Ciseeng dan Gunung Sindur Kabupaten Bogor. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakankuesioner. Sampel pada penelitian ini yaitu berjumlah 37 desa yang terlibat dalam pengelolaan dana desa yang mencakup transparansi, akuntabilitas dan partisipatif. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatifkualitatif. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa pengelolaan dana desa memiliki hubungan positif dengan transparansi, akuntabilitas dan partisipatif.
Transparansi ditiap transaksi pengeluaran maupun penerimaan desa sudah dilengkapi dengan dokumen-dokumen pendukung maupun bukti-bukti yang lengkap dan sah, namun laporan bulanan bendahara belum semua desa dapat mengumumkan secara rutin kepada masyarakat. Pada akuntabilitas laporan bulanan dan juga pada laporan pertanggungjawaban dana desa masih belum disampaikan dengan tepat waktu, namun aturan-aturan lain seperti membuat laporan bulanan dan pertanggungjawaban
sudah menggunakan format yang telah ditetapkan oleh pemerintah
daerah. Secara keseluruhan pemerintah desa sudah melibatkan masyarakat untuk dapat mengikuti sosialisasi kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Tetapi, terdapat desa yang masih belum melibatkan masyarakat dalam mencermati laporan pertanggungjawaban tersebut.
AKU18/016 | AKU 18/016 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain