Text
Analisis Faktor-Faktor Yang Memepengaruhi Minat Wajib Pajak Orang Pribadi Terhadap Tax Amnesty Setelah Periode Berakhir.
Hasil tax amnesty yang dianggap masih perlunya dan tindakan tegas dari pemerintah membuat sejumlah pengusaha mengusulkan menggelar kembali tax amnesty tahap II karena mereka berpendapat masih memiliki minat terhadap tax amnesty. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah variabel persepsi kebermanfaatan, persepsi kemudahan, keamanan dan kerahasiaan serta ketidak patuhan wajib pajak memiliki pengaruh terhadap minat wajib pajak terhadap tax amnesty. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuesioner yang disebar kepada 30 responden yaitu wajib pajak yang belum mengikuti tax amnesty. Metode analisis yang digunakan adalah PLS (Partial Least Square) dengan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya variabel persepsi kebermanfaatan yang memiliki pengaruh terhadap minat wajib pajak dalam tax amnesty sebesar 3,181 yang menandakan lebih besar dari nilai standar yaitu 1,96.
AKU18/020 | AKU 18/020 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain