Text
Analisis Perhitungan Biaya Kamar Pada Room Divison Dengan Metode Time Driven Activity Based Costing (Studi Kasus Fave Hotel Zainul Arifin)
Pendapatan hotel sebagian besar berasal dari room divison, hal ini dikarenakan penyediaan kamar merupakan penjualan utama bagi industri perhotelan. Maka sebab itu, industri perhotelan dituntut untuk dapat menentukan biaya kamar dengan metode perhitungan yang tepat. Hal tersebut menyebabkan pihak manajemen
membutuhkan informasi yang akurat untuk digunakan sebagai dasar dalam mengambil keputusan. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk menganalisis hasil perhitungan biaya kamar dengan menggunakan metode traditional costing dan metode time-driven activity based costing (TDABC). Perhitungan dengan metode traditional costing didasarkan pada unit actual yang diproduksi sebagai cost
driver, sedangkan TDABC lebih menekankan pada pengggunaan unit waktu sebagai cost drivernya atau disebut dengan time-driver.
Objek dalam penelitian ini adalah Favehotel Zainul Arifin yang berfokus pada room division, dengan data berdasarkan pada tahun 2017. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Hasil dari perhitungan TDABC nantinya akan dibandingkan dengan perhitungan
biaya kamar menggunakan metode traditional costing.
AKU18/043 | AKU.18/043 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain