Text
Analisis Konerja Keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Kuningan
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Keuangan Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kuningan periode 2012-2016.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dan kualitatif yaitu penelitian yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang dengan menggunakan angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut serta penampilan dari hasilnya. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kuningan tahun 2012-2016 dari BADAN PEMERIKSA KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA (BPK-RI) dan wawancara yang dilakukan di BADAN PENGELOLAAN KEUANGAN dan ASET DAERAH (BPKAD) Kuningan
Setelah melakukan analisis, hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Kinerja Keuangan Pendapatan Daerah Kabupaten Kuningan secara umum dikatakan kurang baik. Hal ini dibuktikan (a) Varians Pendapatan Daerah rata-rata di bawah 100%, (b) Pertumbuhan Pendapatan Daerah rata-rata (positif) 12,92%, (c) Rasio Keuangan Pendapatan Daerah dilihat dari Derajat Desentralisasi menunjukkan rata-rata 8,87% (rendah), Rasio Ketergantungan Keuangan Daerah relatif tinggi rata-rata 82,24%, Rasio Efektivitas Daerah secara umum rata-rata 106,49. (2) Kinerja Keuangan Belanja Daerah Pemerintah Kabupaten Klaten secara umum dapat dikatakan baik. Hal ini dibuktikan (a) Varians Belanja Daerah rata-rata di bawah 100%, (b) Pertumbuhan Belanja Daerah mengalami pertumbuhan rata-rata 14,36%, (c) Efisiensi Belanja Daerah menunjukkan rata-rata di bawah 100%.
AKU18/057 | AKU 18/057 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Hilang |
Tidak tersedia versi lain