Text
Literasi keuangan Generasi Millennial
Literasi keuangan merupakan salah satu pemahaman dan pengetahuan seseorang atas konsep ataupun risiko keuangan yang dimilikinya termasuk keterampilan, keyakinan, serta motivasi dalam membuat keputusan keuangan yang efektif, berpartisipasi dalam bidang ekonomi, dan untuk meningkatkan kesejahteraan keuangan atau financial well being seseorang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi keuangan pada generasi millennial Kota Bogor, Depok, Tanggerang, dan Bekasi dengan metode Structural Analysis Model (SEM) dengan menggunakan Confirmatory Factor Analysis 2nd Order dan software statistik yang digunakan AMOS 24. Jenis data yang digunakan adalah data primer dengan jumlah sampel sebanyak 200 responden. Variabel pada penelitian ini adalah Locus of Control, Financial Knowledge, Financial Behaviour, Financial Attitude, dan Financial Literacy.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Locus of Control, Financial Behaviour, dan Financial Attitude mampu mengukur Financial literacy secara signifikan yang dibuktikan dengan nilai t-hitung dan loading faktor yang sudah memenuhi kriteria pengukuran tingkat Financial literacy yaitu lebih besar 1,96 untuk t-hitung, loading faktor lebih besar dari 0,7 dan nilai R2 yang dihasilkan oleh variabel locus of control sebesar 55,8%, financial behaviour 46,4%, dan financial attitude sebesar 27,4%. Hal ini menunjukkan bahwa ketiga variabel tersebut mampu mengukur serta memiliki kontribusi dalam mengukur Financial literacy generasi millennial. Sementara itu Financial knowledge tidak mampu mengukur Financial literacy yang artinya generasi millennial pada penelitian ini memiliki pengetahuan keuangan yang kurang baik sehingga perlu diberikan edukasi mengenai Financial literacy.
SKR19/062 | SKR 19/062 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain