Text
Analisis Komparasi Model Altman Z-Score, Springate, dan Zmijewski dalam Memprediksi Financial Distress pada Perusahaan Plastik dan Kemasan yang Terdaftar di BEI Periode 2014-2017
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan antara model Altman, Springate, dan Zmijewski dalam memprediksi financial distress pada perusahaan plastik dan kemasan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2017. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan jenis data yang digunakan merupakan data sekunder. Populasi penelitian ini adalah perusahaan plastik dan kemasan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2017. Sampel penelitian berjumlah 10 perusahaan yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Altman, Springate, Zmijewski, uji Kruskal Wallis dengan bantuan program SPSS dan uji Keakuratan Model Prediksi. Berdasarkan hasil analisis data menunjukkan bahwa telah diketahui kondisi masing-masing perusahaan dengan menggunakan model prediksi Altman, Springate, dan Zmijewski. Terdapat perbedaan antara model Altman, Springate, dan Zmijewski dalam memprediksi financial distress dengan menggunakan uji Kruskal Wallis. Model Zmijewski merupakan prediktor terbaik dibandingkan model Altman dan Springate dalam memprediksi financial distress pada penelitian ini karena mampu memprediksi secara akurat dan tepat.
SKR19/101 | SKR 19/101 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain