Text
Peran Proporsi Komisaris Independen dan Kualitas Audit terhadap Penghindaran Pajak : Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh proporsi komisaris independen dan kualitas audit terhadap penghindaran pajak yang dimoderasi oleh kualitas audit. Sampel penelitian ini menggunakan perusahaan manufaktur yang terdapat di Bursa Efek Indonesia dengan total sampel sebanyak 135 perusahaan dari tahun 2016-2018. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan menggunakan data sekunder. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa proporsi komisaris independen berpengaruh negatif signifikan terhadap penghindaran pajak. Kualitas tidak berpengaruh signifikan terhadap penghindaran pajak, dan kualitas audit dapat memperkuat hubungan negatif signifikan antara proporsi komisaris independen dengan penghindaran pajak. Perbedaan penelitian ini dengan penelitian sebelumnya yaitu terletak pada variabel moderasi.
AKU19/078 | AKU 19/078 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain