Text
Pengaruh Personal Selling dan Digital Marketing Terhadap Pembelian Polis Asuransi Pada PT AIA Financial Indonesia
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan metode purposive sampling. Penelitian ini akan dilakukan pada nasabah yang telah yang telah memiliki polis asuransi pada PT. AIA Financial Indonesia. Populasi dalam penelitian ini merupakan nasabah dari asuransi pada PT. AIA Financial Indonesia berjumlah 43,716 nasabah pada tahun 2019, sehingga penentuan ukuran sampel dihitung dengan menggunakan rumus Slovin. Analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif, Uji Reabiliy dan Validity,Uji Discriminant Validity, Coefficient Determination (R-Square), dan Uji Path Coefficient.
Dua variabel X yakni Prsonal Selling (X1) dan Digital Marketing (X2) berdasarkan Uji Path Coefficient pada P Values dan nilai T Statistik Personal selling (X1) memiliki nilai P value sebesar 0,001 yang berarti < 0,05 dan memiliki nilai T Statistik sebesar 3,313 yang berarti > 1.67 maka personal selling memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Digital mareting (X2) memiliki nilai Pvalue sebesar 0,000 yang berarti < 0,05 memiliki nilau T Statistik sebesar 7,516 yang berarti > 1.67 maka digital marketing (X2) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Sehingga dapat dinyatakan kedua variabel personal selling (X1) dan digital marketing (X2) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Berdasarkan hasil Uji R Square bahwa presentase besarnya keputusan pembelian berpengaruh terhadap personal selling dan digital marketing sebesar 0,607 (60,7%)
SKR20/086 | SKR 20/086 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain