Final_Project
Pengaruh Brand Image dan Social Media terhadap Customer Loyalty denga Customer Engagement sebagai Variabel Mediasi
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh (1) Brand image terhadap customer loyalty. (2) Social Media terhadap customer loyalty. (3) Customer engagement terhadap customer loyalty. (4) Brand Image terhadap customer loyalty. (5) Social media terhadap customer loyalty. (6) Brand image terhadap customer loyalty melalui customer engagement. (7) Social media terhadap customer loyalty melalui customer engagement. Data yang dikumpulkan pada penelitian ini berdasarkan observasi dan kuisioner terhadap 100 responden pada customer Dairy Queen Indonesia yang merupakan followers akun milik Dairy Queen Indonesia dengan menggunakan metode kuantitatif. Analisis data menggunakan PLS dan pengolahan data menggunakan bantuan program SmartPLS.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa brand image tidak berpengaruh terhadap customer loyalty, social media tidak berpengaruh terhadap customer loyalty, customer engagement berpengaruh terhadap customer loyalty secara signifikan, brand image berpengaruh terhadap customer engagement, social media berpengaruh terhadap customer engagement, brand image tidak berpengaruh terhadap customer loyalty dengan dimediasi oleh customer engagement, dan social media tidak berpengaruh customer loyalty dengan dimediasi oleh customer engagement.
TES20/007 | TES 20/007 | Prodi Magister Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain