Text
Analisis Perbedaan Metode Gross ,Metode Net, dan Metode Gross Up Dalam Perhitungan Pajak Penghasilan Pasal 21 Pada PT.INH Wisata
Abstrak - Ada tiga metode penghitungan PPh Pasal 21 yaitu Metode Gross,
Metode Net, dan Metode Gross Up. Salah satu yang dapat diterapkan adalah Metode
Gross Up. Tujuan penelitia ini adalah menganalisis penerapan Metode Gross Up
untuk menghitung Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 21 atas karyawan tetap PT. INH
Wisata yang diharapkan akan menguntungkan baik bagi pihak perusahaan maupun
karyawan.
Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan analisis deskriptif
yaitu menggambarkan efek penerapan Metode Gross Up dalam penghitungan Pajak
Penghasilan (PPh) Pasal 21 karyawan tetap yang telah melebihi PTKP PT. INH
Wisata.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan Metode Gross Up akan
memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak baik perusahaan maupun karyawan
yaitu dengan pemberian tunjangan pajak sebesar PPh Pasal 21 yang dibayarkan oleh
perusahaan. Atas tunjangan yang diberikan merupakan deductible expenses sehingga
akan menghemat beban pajak perusahaan. Bagi karyawan kesejahteraan meningkat
dengan peningkatan penghasilan bruto, take home pay, dan kewajiban pajak
terpenuhi.
AKU21/051 | AKU 21/051 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain