Text
Analisis Penerapan PSAK 72 Atas Pengakuan Pendapatan Kontrak Pada PT.Bangun Tirta Sarana
Studi penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui analisis penerapan PSAK
72 atas pengakuan pendapatan pada perusahaan jasa konstruksi PT. Bangun Tirta
Sarana. Subjek pada penelitian ini adalah salah satu perusahaan jasa konstruksi PT.
Bangun Tirta Sarana. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian
kualitatif. Analisis data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif yaitu wawancara,
observasi dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa PT. Bangun
Tirta Sarana telah menerapkan PSAK 72 tahun 2020 dimana perusahaan melakukan
pengakuan pendapatan menggunakan metode bertahap sepanjang waktu kontrak (over
the time). Perusahaan mengakui pendapatan berdasarkan persentase tingkat
penyelesaian proyek yang diukur dengan menggunakan ukuran masukan metode cost to
cost yaitu berdasarkan biaya yang keluar saat melaksanakan kontrak kemudian
dibandingkan dengan total estimasi biaya.
AKU21/054 | AKU 21/054 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain