Text
Analisis Toko Waralaba Alfamart di Daerah X
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pada tiga toko waralaba
Alfamart di daerah X selama tahun 2021. Metode penelitian yang digunakan adalah
metode penelitian kombinasi (mix methods), yaitu metode deskriptif kuantitatif dan
metode deskriptif kualitatif. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis common size
income statement dan analisis strategi bauran pemasaran. Hasil analisis common size
income statement menunjukkan kinerja toko A pada tahun 2021 termasuk dalam kategori
kurang baik, kinerja toko B termasuk dalam kategori yang tidak baik, dan Kinerja pada
toko C termasuk dalam kategori yang cukup baik tetapi masih perlu ditingkatkan lagi.
Hasil analisis strategi bauran pemasaran menunjukkan, strategi produk yang
diimpementasikan pada toko A, toko B, dan toko C yaitu dengan menjaga kualitas
produk, penataan produk yang sesuai dengan kategori, dan kelengkapan produk. Untuk
strategi harga, dari ketiga toko sudah sesuai dengan standar harga yang sudah ditetapkan
oleh Alfamart. Untuk strategi tempat toko A dan toko B berada pada lokasi yang
strategis, sedangkan toko C berada dilokasi yang kurang strategis. Untuk strategi
promosi, ketiga toko ini selalu menyediakan promo-promo yang telah ditetapkan oleh
Alfamart.
Kata Kunci : Kinerja, Common Size Income Statement, Strategi Bauran Pemasaran
AKU22/058 | AKU 22/058 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain