CD-ROM
Pengaruh Beban Kerja,Lingkungan Kerja Non Fisik dan Pelatihan Terhadap Kinerja Sekertaris Pribadi Dengan Keselamatan dan Kesehatan KErja Serta Kepuasan Kerja Sebagai Pemediasi Pada Kementerian Ketenagakerjaan
Penelitian ini akan menganalisis pengaruh beban kerja, lingkungan kerja non fisik
dan pelatihan terhadap kinerja pegawai dengan keselamatan dan kesehatan kerja
serta kepuasan kerja sebagai mediasi. Responden dalam penelitian ini adalah
sekretaris pribadi Menteri, Eselon I dan Eselon II pada Kementerian
Ketenagakerjaan RI pada tahun 2022 dengan besar sampel sebanyak 58 responden.
Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis Structural
Equation Modeling (SEM) yang diolah menggunakan SmartPLS 3.0. Hipotesis
penelitian ini ada 17 pernyataan dimana 11 hipotesis merupakan pengaruh langsung
dan 6 hipotesis pengaruh tidak langsung. Hasil pengujian hipotesis membuktikan
bahwa: beban kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keselamatan dan
kesehatan kerja, sedangkan lingkungan kerja non fisik dan pelatihan berpengaruh
positif dan signifikan terhadap keselamatan dan kesehatan kerja. Kemudian beban
kerja tidak berpengaruh terhadap kepuasan kerja, sedangkan lingkungan kerja non
fisik maupun pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja.
Selanjutnya beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja
pegawai, sedangkan lingkungan kerja non fisik maupun pelatihan tidak
berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Demikian pula variabel keselamatan dan
kesehatan kerja serta kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap
kinerja pegawai. Hasil pengujian mediasi atau intervening membuktikan bahwa
keselamatan dan kesehatan kerja berhasil memediasi pengaruh lingkungan kerja
non fisik terhadap kinerja pegawai, namun tidak berhasil memediasi pengaruh
beban kerja dengan kinerja pegawai serta pengaruh pelatihan terhadap kinerja
pegawai. Kemudian untuk variabel kepuasan kerja berhasil memediasi pengaruh
lingkungan kerja non fisik terhadap kinerja pegawai maupun pengaruh pelatihan
terhadap kinerja pegawai, namun tidak berhasil memediasi pengaruh beban kerja
terhadap kinerja pegawai.
Kata Kunci :Beban Kerja, Lingkungan Kerja Non Fisik, Pelatihan,
Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Kepuasan Kerja, dan
Kinerja Pegawai
TES23/005 | TES23/005 | Prodi Magister Manajemen | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain