Text
Pengaruh Kehadiran Rapat Dewan Komisaris dan Direksi Terhadap Tax Avoidance Pada Perusahaan Yg Terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2021
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kehadiran dewan komisaris dan
dewan direksi terhadap penghindaran pajak (tax avoidance). Kehadiran dewan
komisaris dan dewan direksi pada penelitian ini diukur dengan menggunakan aktivitas
dewan komisaris dan direksi yang diukur melalui persentase kehadiran dewan
komisaris, jumlah rapat dewan komisaris, persentase kehadiran anggota dewan direksi
dan jumlah rapat dewan direksi. Sementara tax avoidance sebagai variabel dependen
diukur dengan menggunakan Current Effective Tax Rate (CETR). Penelitian ini
menggunakan sampel perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode tahun 2019-
2021. Analisis yang digunakan yakni analisis regresi linier berganda. Hasil dari
penelitian ini menunjukkan bahwa persentase kehadiran anggota dewan komisaris dan
jumlah rapat dewan direksi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penghindaran
pajak, sedangkan persentase kehadiran anggota dewan direksi dan jumlah rapat dewan
komisaris berpengaruh positif dan signifikan terhadap penghindaran pajak.
Kata kunci : Jumlah rapat dewan direksi, Jumlah rapat dewan komisaris, Persentase
kehadiran dewan direksi, Persentase kehadiran dewan komisaris, Tax
Avoidance
AKU23/041 | AKU 23/041 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain