CD-ROM
Klasifikasi Gizi Balita Secara Digital Menggunakan Data Mining Dengan Algoritma (4.5) Studi Kasus Posyanduy Desa Ciasihan)
Balita memerlukan asupan gizi yang baik agar dari bayi tumbuh sehat
dan terbiasa dengan pola hidup sehat. Penentuan status gizi juga sama
pentingnya, karena dapat memantau keadaan pertumbuhan kesehatan gizi pada
balita. Gangguan gizi termasuk gizi buruk disebabkan akibat tidak baiknya
kadar makanan maupun jumlah makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan
tubuh masing masing orang. Pemeriksaan dan penilaian status gizi balita
dilakukan pada tempat pelayanan kesehatan masyarakat seperti salah satunya
adalah posyandu. Wilayah penelitian ini dilakukan di Ciasihan RW 01 dan 09
dengan 150 data balita. Namun, laporan data balita masih dicatat secara non
digital yang menyebabkan banyaknya waktu untuk mengklasifikasi gizi balita
dan membuat penumpukan data sehingga predikat gizi balita tidak dapat
dipantau setiap waktu. Penelitian ini menggunakan data mining dengan
Algoritma C4.5 untuk mengklasifikasikasi gizi balita yang terdapat di Desa
Ciasihan. Penelitian ini akan mengklasifikasi gizi balita berdasarkan
antropomoteri berat badan usia. Pada pengklasifikasian gizi balita secara
digital menggunakan data mining dengan algoritma C4.5 meliputi tahapan
pengumpulan data, data selection, data transformation, data mining dan ditutup
dengan evaluation and knowledge presentation. Hasil dari penelitian ini
klasifikasi gizi balita secara digital menggunakan data mining dengan
Algoritma C4.5 pada Posyandu Desa Ciasihan dengan tingkat nilai evaluasi
sebesar 92% dengan menggunakan data testing sebanyak 50 data. Penelitian ini
dapat disimpulkan, bahwa penelitian ini mampu mengklasifikasi gizi balita
dengan data mining menggunakan algoritma C4.5 sehingga dapat membantu
petugas Posyandu Desa Ciasihan dalam menentukan klasifikasi gizi balita
secara baik.
Kata Kunci: Klasifikasi, gizi balita, Algoritma C4.5, Klasifikasi data gizi balita
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain