Text
Pengaruh Likuiditas, Leverage, Profitabilitas Aktivitas dan Pertumbuhan Pada Financial Distress Perusahaan Properti Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Identifikasi kondisi kesulitan keuangan sangat penting karena dapat menjadi
sistem peringatan dini sebelum kebangkrutan terjadi, sehingga prediksi akan kondisi
tersebut akan membantu perusahaan dan investor dalam mempersiapkan kebijakan yang
tepat. Penclitian untuk menganalisis pengaruh Likuiditas, Leverage,
Profitabilitas, Aktivitas dan Pertumbuhan pada Financial Distress perusshaan properti
yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu berupa laporan keuangan
perusahaan property yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020.
Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling
diperoleh sampel sebanyak 66 perusahaan. Metode analisis yang digunakan yaitu
analisis regresi logistic dengan bantuan aplikasi SPSS versi 22 dan Microsoft Excel.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan Current Ratio,
Debt Equity Ratio, Return on Asset, Total Asset Turnover dan Total Asset Growth
berpengaruh signifikan dalam memprediksi Financial Distress. Secara parsial, Return
on Asset dan Total Asset Turnover berpengaruh signifikan dalam memprediksi
Financial Distress. Sedangkan, Current Ratio, Debt Equity Ratio, dan Total Asset
Growth tidak berpengaruh signifikan dalam memprediksi Financial Distress.
Kata kunci: Current Ratio, Debt Equity Ratio, Return on Asset, Total Asset Turnover,
Total Asset Growth, Regresi Logistik, Financial Distress
SKR23/034 | SKR 23/034 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain