Text
Kegiatan Pra membaca Anak Usia Dini dengan metode Permainan Kartu Huruf Pada kelompok B RA Al-Irsyad
Kegiatan magang ini dilaksanakan untuk mengetahui peningkatan kemampuan bahasa pada anak usia dini melalui kegiatan pra membaca anak dengan menggunakan metode permainan kartu huruf yang dilengkapi dengan gambar dan simbol-simbol huruf abjad. Penulis menggunakan metode bermain kartu huruf dalam pembelajaran pra membaca pada anak yang memiliki kemampuan yang rendah dalam mengenal huruf, anak yang diamati berjumlah 9 orang dengan cara menggunakan observasi dan dokumentasi, dengan teknik prosentase. Hasil kegiatan diperoleh melalui permainan kartu huruf yang dilengkapi gambar dan simbol huruf mampu menarik perhatian anak sehingga kegiatan pembelajaran lebih efektif dan berpengaruh pada peningkatan kemampuan pra membaca anak. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode permainan kartu huruf dapat meningkatkan kemampuan pra membaca anak usia dini.
PAUD23/014 | PAUD23/014 | Prodi PGPAUD | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain