Text
Analisis daya saing rajungan (portunus pelagicus) olahan Indonesia di pasar Internasional
Indonesia merupakan negara maritim dan negara kepulauan terbesar di dunia yang secara geografisnya terletak pada posisi strategis dengan luas wilayah laut sekitar 5,8 juta km?. Sektor perikanan yang berpotensi berkontribusi tinggi terhadap perekonomian nasional. Salah satu komoditas perikanan yang bernilai ekonomis yakni rajungan (Portunus pelagicus). Rajungan merupakan salah satu komoditas yang paling diminati dan menjadi unggulan di pasar internasional maupun domestik. Oleh karena itu, rajungan Indonesia memiliki peluang pasar yang potensial serta menian ikan baik di dalam maupun di luar neger sebagai komoditas andalan utama sektor perikanan. Komoditas yang digunakan dalam penelitian ini yaitu rajungan olahan dalam bentuk kaleng atau kedap udara (HS 160510). Tujuan penelitian ini adalah menganalisis daya saing rajungan olahan Indonesia di pasar internasional dan mengetahui laju pertumbuhan ekspor rajungan olahan Indonesia di banding dengan negara pesaing serta merumuskan strategi kebijakan dalam meningkatkan daya saing rajungan olahan Indonesia di pasar internasional. Penelitian in menggunakan data time series dan menggunakan metode Revealed Comparative Advantage (RCA) dan Constant Market Share (CMS). Hasil dari analisis penelitian in menunjukkan bahwa rata-rata nilai RCA rajungan olahan Indonesia sebesar 19.86 (RCA > 1). Tren ekspor rajungan olahan memiliki tren ekspor yang positif lebih dari satu artinya rajungan olahan Indonesia memiliki keunggulan komparatif atau daya saing ekspor yang kuat di pasar internasional.
Untuk meningkatkan daya sing diperlukannya strategi yaitu upaya peningkatan produktivitas dalam penerapan standar mutu dan kualitas daging rajungan agar tetap terjaga kualitas yang dihasilkan dan pengembangan teknologi sehingga mendapatkan daging rajungan yang baik dan tidak mudah rusak sehingga dapat diterima oleh pasar dunia. Menjaga dan meningkatkan hubungan baik dan kemitraan dengan pemasok bahan baku serta karyawan yang bekerja sama. Perluasan pangsa ekspor rajungan olahan Indonesia ke pasar internasional.
AGR23/005 | AGR 23/005 | Prodi Agribisnis (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain