Text
Sistem ekonomi pancasila
Buku yang diterbitkan Universitas Trilogi ini, berjudul "Sistem Ekonomi Pancasila" (SEP), dimaksudkan sebagai upaya untuk menyediakan bahan rujukan bagi pembaca dan Khususnya mahasiswa Universitas Trilogi, Jakarta yang menjadikan "Sistem Ekonomi Pancasila" sebagai mata kuliah wajib univer-sitas. Sejak tahun 2016, Universitas Trilogi telah mempelopori diajarkannya Sistem Ekonomi Pancasila untuk pertama kalinya di Indonesia. Sistem Ekonomi Pancasila, sebagaimana dimaknai para pendiri NKRI merupakan "Sistem Sendiri", yang dalam buku ini berhasil direkonstruksi ulang dengan pelacakan historis dan elaborasi dari sudut filsafat ilmu (dengan tiga tahap pembahasan; ontologis, epistemologis dan aksiologis). Buku yang hadir dihadapan pembaca ini, dibagi atas tiga bagian yang berjumlah 12 Bab. Bagian pertama buku ini diberi judul "Asal Usul Ekonomi Pancasila", yang memuat tiga Bab, meliputi; Hakekat Manusia Indonesia; Paham Kekeluargaan; dan Dasar Kebangkitan Bangsa. Inti pokok dalam bagian ini adalah memberikan analisis mendalam dan tajam terkait landasan ontologis dari lahirnya pemikiran Ekonomi Pancasila
B00162 | 330.959 8 SIS | Prodi Ekonomi Pembangunan (Ruang Koleksi Umum) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain