Text
Pendidikan seksual melalui tema pembelajaran "diriku" untuk anak usia dini (penelitian deskriptif di TK Islam Cerdas Ummat, Bogor)
Pendidikan seksual sangat penting bagi anak karena hal tersebut merupakan proses pengajaran dan pembelajaran yang difokuskan pada pengajaran dan pembelajaran berbasis kurikulum tentang aspek kognitif, emosional, fisik dan sosial seksualitas. Tujuan pendidikan seksual untuk membekali dan menyadarkan anak pentingnya menjaga kesehatan, kesejahteraan dan martabat mereka dengan cara penanaman perlindungan diri dalam mengembangkan hubungan sosial dan seksual yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menjelaskan pendekatan pembelajaran yang dilakukan saat pendidikan seksual awal pada siswa TK B di TK Islam Cerdas Ummat, 2) Menjelaskan implementasi pendidikan seksual awal melalui program tematik di TK Islam Cerdas Ummat. Metode Yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian kualitatif deskriptif, data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Temuan Penelitian berupa: 1) Pendidik harus mengajarkan tentang perbedaan gender dan batasan aurat yang ada; 2) Pendidik harus menerapkan toilet secara baik dan benar; 3) Pendidik harus mengenalkan bagian-bagian anggota tubuh mana saja yang boleh dan tidak boleh disentuh; 4) Menggunakan metode pembelajaran dalam penerapan pendidikan seksual sejak dini menggunakan video, bercerita, tanya jawab atau diskusi dan bernyanyi. TK Islam Cerdas Ummat menggunakan metode: 1) Video animasi, 2) Bercerita; 3)Bernyanyi, 4)Tanya Jawab; 5) Lembar kerja. dan TK Isalam Cerdas Ummat mengajarkan anak dalam pengenalan gender, etika dan Adab Islam dalam penggunaan toilet, pengenalan batasan aurat, dan pengenalan anggota tubuh yang boleh di sentuh dan yang tidak boleh disentuh.
PAUD24/003 | PAUD 24/003 | Prodi PGPAUD (Ruang Skripsi dan Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain