Text
Efektivitas dewan komisaris dan efektivitas komite audit terhadap resiko pajak (studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2021-2022
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh efektivitas dewan komisaris dan efektivitas komite audit terhadap risiko pajak pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2021-2022. Sampel yang ditentukan dengan teknik purposive sampling diperoleh sebanyak 82 perusahaan tahun 2021-2022. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi data panel. Penelitian ini diolah dengan menggunakan software Stata 17. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas dewan komisaris tidak berpengaruh terhadap risiko pajak dan efektivitas komite audit berpengaruh terhadap risiko pajak.
AKU24/062 | AKU 24/062 | Prodi Akuntansi (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain