Text
Pengaruh Economic Value Added (EVA) dan Return On Assets (ROA) Terhadap Harga Saham Pada Sektor Otomotif Periode Tahun 2013-2016
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Economic Value Added(EVA) Dan Return On Assets (ROA) terhadap Harga Saham pada Sektor Otomotif periode tahun 2013-2016. Variabel independent yang diteliti adalah Economic Value Added dan Return On Asset dan variabel dependen yang di teliti adalah Harga Saham . Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia berjumlah 10 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 10 perusahaan otomotif. Teknik pengumpulan data menggunakan pengolahan dan analisis data meliputi analisis deskripsi keuangan, analisis regresi linier berganda, analisis descriptive, uji asumsi klasik, uji hipotesis, uji analisi
koefisien korelasi dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Economic Value Added secara parsial
tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dan Return On Asset secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham. Secara simultan menunjukkan Economic Value Added dan Return On Asset tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Harga Saham terhadap perusahaan otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
SKR18/123 | SKR 18/123 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain