Text
Analisis Perkembangan Non Perfoming Financing dan Finance to Deposit Ratio pada PT. Bank BTN (Persero), Tbk Kantor Cabang Syariah Jakarta Pasar Minggu Periode 2014-2018
Fungsi utama bank adala menghimpun dan menyalurkan dana masyarakat. Kegiatan penyaluran kredit (pembiayaan) mempunyai peranan penting bagi kegiatan perbankan, karena kredit atau pembiayaan merupakan bagian terbesar sumber penghasilan Bank. Risiko gagal bayar yang mungkin terjadi membuat Bank BTN Syariah perlu memperhatikan risiko terkena pembiayaan bemasalah. Penerapan manajemen pemberian pembiayaan dan penagihan pembiayaan yang baik perlu dilakukan untuk mengurangi resiko gagal bayar.
Penelitian ini dilakukan pada PT. Bank BTN (Persero), Tbk KC Syariah Jakarta Pasar Minggu untuk mengetahui salah satu tingkat kesehatan bank, yaitu dalam penghimpunan dana dan penyaluran dana.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa agar PT. Bank BTN (Persero),Tbk Kantor Cabang Syariah Jakarta Pasar Minggu dapat melaksanakan kebijakan-kebijakan pemberian kredit yang telah dibuat sehingga tingkat FDR dapat dijaga dengan baik sesuai dengan ketentuan Bank Indonesia sebesar 85%-110% dan tingkat kredit bermasalah dapat ditekan sekecil mungkin dan Bank BTN KCS Jakarta Pasar Minggu jangan segan dalam memberikan atau menyalurkan pembiayaan namun tetap memperhatikan prinsip kehati-hatian.
SKR19/137 | SKR 19/137 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain