Text
Analisis Prediksi Financial Distress Perusahaan Eceran Dengan Menggunakan Model Altman, Spingate dan Zmijewski (Studi Kasus pada Perusahaan Eceran yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Periode 2014-2018)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan score pada tiap model yang meliputi model Altman, model Springate, dan model Zmijewski dalam memprediksi financial distress pada sektor Eceran yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018. Setelah itu dilakukan prediksi untuk mengetahui model mana yang paling akurat dalam memprediksi financial distress. Data yang digunakan dalam penelitian adalah laporan keuangan yang di publikasikan di website Bursa Efek Indonesia. Jumlah sampel diambil sebanyak 16 sampel perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan teknik pengambilan Purposive Sampling, data yang dikumpulkan kemudian diolah berdasarkan variabel-variabel tiap model dengan menggunakan perangkat lunak IBM SPSS Statistic versi 24. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada ketiga model terdapat adanya perbedaan dalam menganalisis financial distress pada sektor eceran. Berdasarkan hasil uji keakuratan, model Springate nerupakan model prediksi yang paling sesuai untuk diterapkan pada perusahaan eceran yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).
SKR20/187 | SKR 20/187 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain