Text
Strategi Pembinaan Personil Untuk Meningkatkan Kualitas Tugas Jaga di Atas Kapal TB. KBS. 208
Mualim jaga memiliki peran penting dalam mengolah gerak kapal pada sat berlayar untuk menghindari hal-hal yang tidak dinginkan untuk menghindari bahaya-bahaya tubrukan. Perumusan masalah yang diambil penulis dalam skripsi ini adalah pelaksanaan dinas jaga untuk mencegah terjadinya bahaya tubrukan di TB. KBS 208 , optimalisasi penggunaan alat-alat navigasi untuk mencegah terjadinya bahaya tubrukan dan upaya yang dilakukan dalam kondisi darurat dinas jaga. Dengan metode penelitian kualitatif yang mengahasilkan data deskriptif, pelaksanaan dinas jaga dapat digambarkan secara jelas dan nyata karena data diperoleh dari interview secara langsung serta ditunjang metode kepustakaan yang memberikan gambaran lebih jelas mengenai gambaran yang lebih jelas mengenai informasi yang disampaikan. Hasil yang didapat penulis selama melakukan penelitian adalah pelaksanaan dinas jaga di kapal yang belum terlaksana dengan benar karena Mualim tidak disiplin dalam melaksanakan tugas jaga, kurangnya rasa percaya diri sebagai mualim fresh graduate pada sat melaksanakan tugas jaga di anjungan serta penggunaan alat-alat navigasi yang belum optimal. Pembahasan terhadap hasil penelitian adalah optimalisasi tugs jaga harus benar-benar diaplikasikan sesuai dengan STCW 1978 as amended in 2010, Mualim juga harus berpedoman pada Collision Regulation 1972 dalam menghadapi situasi yang memungkinkan adanya bahaya tubrukan. Penggunaan alat-alat navigasi sebagai pendeteksi adanya bahaya tubrukan harus dapat menghasilkan hasil yang maksimal untuk pencegahan bahaya tubrukan dan untuk menghindari keadaan darurat dinas jaga. Dalam hal in disimpulkan bahwa pembagian tugas jaga di atas kapal TB. KBS 208 telah sesuai dengan peraturan yang ditetapkan secara internasional tetapi dalam pelaksanaannya terdapat penyimpangan karena Mualim I sebagai tidak bertanggung jawab saat melaksanakan tugas jaganya, rasa kurang percaya diri Mualim III sebagai fresh graduate serta penggunaan alat-alat navigasi yang kurang optimal oleh para mualim menyebabkan hasil yang didapat tidak maksimal. Adapun saran penulis adalah seorang Mualim senior harus memberi contoh kepada mualim lainnya dalam pelaksanaan dinas jaga sesuai jadwal dan harus dilaksanakan secara disiplin serta Nahkoda maupun Mualim harus memiliki ketrampilan dalam mengoperasiakan peralatan navigasi.
SKR23/070 | SKR 23/070 | Prodi Manajemen (Ruang Skripsi & Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain