Text
Pengaruh komptensi, di siplin kerja terhadap kinerja dengan kepuasan kerja dosen sebagai vanabel intervening pada dosen politeknik ahli usaha perikanan (POLTEK AUP)
Dosen memegang peranan penting dalam suatu perguruan tinggi karena kinerjanya memberikan kontribusi terhadap kemajuan perguruan tinggi. Oleh karena itu perguruan tinggi menuntut agar dosen mempunyai semangat kerja yang tinggi, serta ulet dalam bekerja, kompetensi yang tinggi, dan disiplin kerja yang tinggi, namun sayang masih banyak manajemen perguruan tinggi yang kurang memperhatikan masalah kepuasan kerja dosen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompetensi, kompensasi dan disiplin kerja terhadap kinerja dosen dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif dengan menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan software Smart-PLS 4.1.0. Populasi dalam penelitian ini adalah semua dosen tetap Politeknik Ahli Usaha Perikanan (POLTEK AUP) yang berjumlah 168 orang. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling, yaitu metode convenience sampling dengan jumlah sampel yang diambil sebanyak 120 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa kompetensi, kompensasi dan disiplin kerja berpengaruh posiitif terhadap kepuasan kerja. Kompetensi, kompensasi, disiplin kerja dan kepuasan kerja berpengaruh posiitif dan signifikan terhadap kinerja dosen. Kepuasan kerja mampu memediasi pengaruh kompetensi, kompensasi, dan disiplin kerja terhadap kinerja dosen.
TES24/016 | TES 24/016 | Prodi Magister Manajemen (Ruang Skripsi dan Tesis) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain