Text
"Estimasi Cost Of Equity Saham Sektor Pertanian Dengan Arbitrage Pricing Theory Di Bursa Efek Indonesia TH 2003-2007"
Tujuan Penelitian adalah Untuk menganalisis Perkembangan return saham sektor pertanian di Bursa Efek Indonesia selama periode tahun 2003-2007. Metode Penelitian adalah Penelitia Deskriptif. Jenis data yang di gunakan adalah data sekunder berupa data bulanan (time series),harga saham Penutupan (closing price) sektor pertanian bersumber dari ECFIN, Indonesia Capital Market Directory tahun 2003-2007,JSX Monthly Statistics, IDX Monthly Statistics. Indeks harga saham gabungan,tingkat inflasi,tingkat suku bunga SBI,kurs dolar AS, bersumber dari www.bi.go.id.
Hasil Penelitian adalah Selama periode 2003-2007 secara rata-rata perubahan tingkat inflasi adalah sebesar 0,8 persen. Artinya selama periode 2003-2007 angka tingkat inflasi meningkat sebesar 0,8 persen. Return IHSG rata-rata sebesar 3,52 persen per bulan di bandingkan dengan return SBI (0,77 persen perbuln)return portofolio saham pertanian (5,64 persen per bulan),apresiasi dolar AS (0,12 persen),maka terlihat bahwa return IHSG yang merupakan return pasar modal cukup tinggi.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain